Laporan Rumah247.com Indonesia Property Market Outlook 2003 menyebut bahwa dampak pengerjaan tol di Jabodetabek membuat harga properti di Kabupaten Tangerang mengalami kenaikan hingga 28% (YoY) pada Q3 2022, lebih tinggi dari Depok dan Bogor yang menoreh kenaikan 10% (YoY). Akankah hal itu dipicu juga oleh naiknya permintaan apartemen di Kabupaten Tangerang?
Tak hanya mempermudah kawasan BSD City, tol Serbaraja, kependekan dari Serpong-Balaraja, akan membuat kawasan sekitarnya menjadi semakin menarik di mata konsumen properti. Kawasan yang diuntungkan oleh peresmian tol ini di antaranya adalah Kecamatan Cisauk dan Kecamatan Pagedangan.
Permintaan Apartemen Di Kabupaten Tangerang Naik Drastis, Apakah Suplainya Sepadan?
Rumah247.com Indonesia Property Market Index (RIPMI) mencatat, indeks suplai properti gabungan (rumah dan apartemen) di Kabupaten Tangerang melonjak cukup tajam sebesar 12,6 persen secara kuartalan pada Q3 2022. Hal tersebut lantaran indeks suplai rumah pada Q3 2022 mencapai 260,6 atau jauh lebih unggul daripada perolehan indeks di kuartal sebelumnya yakni Q2 2022 sebesar 231,4 (QoQ).
Kenaikan juga terjadi secara tahunan meski persentasenya tak sebesar pencapaian di periode kuartalan. Indeks suplai properti di Kabupaten Tangerang pada Q3 2022 mengalami pertumbuhan sebanyak 3,3 persen. Pada Q3 2021, indeks suplai berada di posisi 252,3 atau terkoreksi 8,3 poin menjadi 260,6 pada Q3 2022 (YoY).
Menyoroti pangsa hunian vertikal, apakah tingginya permintaan apartemen di Kabupaten Tangerang mendorong naiknya indeks suplai secara drastis? Seperti yang terlihat pada infogram di atas, angka-angka fantastis berhasil ditoreh oleh indeks suplai apartemen.
Dalam periode tahunan, indeks suplai apartemen di Kabupaten Tangerang berhasil naik 3,5 kali lipat. Pencapaian indeks di Q3 2022 yakni sebesar 806,6 sukses meninggalkan indeks di Q3 2021 yakni 254,8 (YoY) sehingga menoreh persentase kenaikan sebesar 216,6%.
Meski tidak setinggi kenaikan secara YoY, namun indeks suplai secara kuartalan juga melonjak tajam sebanyak 55,0 persen. Hal itu lantaran indeks suplai apartemen di Kabupaten Tangerang pada Q2 2022 hanya mampu tumbuh di angka 520,4 (QoQ).
Jika pertumbuhan apartemen sangat positif, bagaimana dengan indeks suplai rumah tapak? Data RIPMI mengungkapkan, suplai rumah di Kabupaten Tangerang naik 9,6 persen secara kuartalan pada Q3 2022. Dimana indeks suplai rumah pada kuartal sebelumnya yakni Q2 2022 yang mencapai 222,5 terkoreksi 21,2 poin menjadi 243,7 di Q3 2022.
Sayangnya secara tahunan, indeks suplai rumah di Kabupaten Tangerang harus turun sebanyak -3,4 persen. Penyebabnya tak lain adalah karena posisi indeks di Q3 2022 belum mampu menyaingi perolehan indeks suplai di Q3 2021 yang mencapai 252,2.
Permintaan Apartemen Di Kabupaten Tangerang Naik Drastis, Bagaimana Dengan Indeks Harganya?
Lepas dari indeks suplai, kini saatnya mengamati pergerakan indeks harga properti termasuk apartemen dan rumah di Kabupaten Tangerang. Akankah hasilnya juga sebagus indeks suplai di sepanjang kuartal tiga 2022?
Untuk properti gabungan Kabupaten Tangerang, indeks harga mencatat tren yang positif. Pada Q2 2022, indeks harga properti berada di angka 154,7 dan terkoreksi naik 7,0 persen secara QoQ menjadi 165,6 pada Q3 2022.
Sedangkan secara tahunan (YoY), indeks harga properti di Kabupaten Tangerang menguat cukup tajam sebanyak 28,1 persen dibandingkan kuartal yang sama tahun sebelumnya atau Q3 2021. Dimana capaian indeks pada Q3 2021 hanya sebesar 129,3.
Melirik ke grafik apartemen di Kabupaten Tangerang, fakta mengejutkan akan ditemui. Pasalnya, meski tumbuh positif secara suplai, namun sayang indeks harga belum bisa mengikuti jejak itu.
Pada kuartal tiga 2022, indeks harga apartemen di Kabupaten Tangerang mencapai 102,8 atau turun sebanyak -10,18 persen dibandingkan kuartal sebelumnya yakni Q2 2022 yang meraih indeks sebesar 115,3 (QoQ).
Indeks harga apartemen di Kabupaten Tangerang secara Year on Year/YoY juga menurun, bahkan dalam persentase yang lebih tinggi yakni -18,0%. Penyebabnya lantaran perolehan indeks di kuartal tiga tahun ini sebesar 102,8 tak mampu menyaingi raihan indeks di Q3 2021 yakni 125,4.
Sementara itu, indeks harga rumah tapak di Kabupaten Tangerang justru berada dalam situasi yang menguntungkan. Pada Q3 2022, indeks harga rumah berada di angka 159,6 atau naik 5,0 persen dibandingkan kuartal sebelumnya yakni Q2 2022 (QoQ) yang meraih indeks 152,0.
Tidak hanya secara kuartalan, indeks harga rumah di Kabupaten Tangerang juga terkerek naik dalam periode tahunan. Dimana pertumbuhannya cukup dratis mencapai 24,7 persen, sebagai akibat dari performa indeks di Q3 2022 yang sukses melampaui capaian di kuartal yang sama tahun sebelumnya atau Q3 2021 dengan indeks 128,0 (YoY).
Permintaan Apartemen Di Kabupaten Tangerang VS Rumah Dan Properti Gabungan
Fakta bahwa permintaan apartemen di Kabupaten Tangerang melonjak drastis bisa diamati di sepanjang Q3 2022. Bahkan pencapaiannya jauh meninggalkan indeks permintaan untuk properti gabungan dan rumah tapak.
Pada kuartal tiga tahun ini, indeks permintaan properti di Kabupaten Tangerang tumbuh sebesar 3,8 persen secara QoQ. Akan tetapi secara YoY, indeks permintaan tak mampu bertumbuh justru terkoreksi sebesar -0,2 persen.
Sedangkan di segmen rumah tapak, indeks permintaan juga naik 1,6 persen secara kuartalan pada Q3 2022. Namun selaras dengan yang terjadi pada tren permintaan properti di Kabupaten Tangerang, demand terhadap rumah secara tahunan juga mengalami penurunan sebanyak -5,0 persen.
Berbanding terbalik kondisinya dengan indeks permintaan properti gabungan dan rumah tapak, pangsa apartemen malah menunjukkan performa yang luar biasa.
Pada kuartal tiga tahun ini, indeks permintaan apartemen di Kabupaten Tangerang berada di posisi 489,5 atau naik 47,6 persen dalam kurun waktu kuartalan. Dimana pada kuartal sebelumnya atau Q2 2022, indeks mencapai 331,6.
Lebih menariknya lagi, di saat indeks permintaan properti gabungan dan rumah tapak terseok secara YoY, indeks permintaan apartemen di Kabupaten Tangerang malah naik sebanyak 316,4 persen. Pasalnya dibanding Q3 2021 yang meraih indeks 117,5, pencapaian di Q3 2022 jauh lebih unggul.
7 Area Di Kabupaten Tangerang Paling Rekomen
Sepanjang Q3 2022, Rumah247.com merangkum ada sedikitnya tujuh area yang menoreh indeks permintaan apartemen di Kabupaten Tangerang tertinggi. Dimana posisi pertama diduduki oleh Kosambi dengan indeks sebesar 18,99 persen. Tokyo Riverside adalah salah satu apartemen yang berlokasi di area ini. Jika ingin cek apartemen lainnya, lihat di sini!
Di urutan kedua ditempati oleh Sepatan dengan indeks permintaan 17,26 persen. Sepatan sendiri dianggap sebagai kawasan yang prospektif untuk pembangunan apartemen. Selain lokasinya yang relatif dekat dari Tangerang Kota, Sepatan juga bersebelahan dengan Bandara Soekarno Hatta. Pilihan apartemen dijual di Sepatan ada di sini!
Pada posisi ketiga dan keempat masing-masing ditempati Cisauk dengan 16,44 persen dan Kelapa Dua dengan 14,94 persen. Cisauk yang bersebelahan persis dengan Serpong terbilang potensial sebab mendapat kelimpahan fasilitas yang dimiliki oleh BSD City. Untuk itu, lihat daftar apartemen di Cisauk!
Sementara Kelapa Dua menjadi lokasi yang cukup ideal bagi pencari properti khususnya apartemen. Harga apartemen di Kelapa Dua masih relatif terjangkau, mulai dari Rp500 jutaan seperti yang ditawarkan Skyline Paramount Serpong dan Scientia Residences.
Posisi kelima dari tujuh area yang menoreh indeks permintaan apartemen di Kabupaten Tangerang tertinggi ditempati Curug dengan indeks 8,40 persen. Area ini menawarkan peluang terbaik bagi konsumen di masa sekarang. Penasaran apa saja apartemen yang ada Curug?
Dadap dan Cikupa adalah dua area yang menduduki posisi keenam dan ketujuh. Dadap yang meraih indeks 6,60 persen banyak diburu oleh kaum profesional yang mengincar kedekatan dengan Bandara Soekarno Hatta. Salah satu apartemen yang ada di Dadap adalah Bandara City Apartment.
Sedangkan Cikupa ikut diburu lantaran punya nilai jual menjanjikan dari masifnya pembangunan properti di sini. Tak pelak, Cikupa menoreh indeks permintaan apartemen sebesar 5,62 persen. Cek di sini untuk lihat daftar apartemen di Cikupa.
Jadi mau cari rumah, ruko, apartemen, atau investasi properti? Pahami potensi wilayahnya mulai dari fasilitas, infrastruktur, hingga pergerakan tren harganya lewat AreaInsider.
Hanya Rumah247.com yang percaya Anda semua bisa punya rumah