Karawaci memiliki perkembangan infrastruktur yang sangat pesat. Akibat dari meluasnya pengembangan bisnis yang beralih ke koridor barat, yaitu di area Tangerang, yang otomatis turut mendongkrak pesona wilayah kecamatan yang satu ini.
Dahulu kawasan yang ini dikenal dengan nama Kecamatan Cimone. Kawasan ini adalah bekas tanah milik Oey Dji San, Kapiten der Chinezen dan Landheer van Karawaci. Dengan luas wilayah sekitar 13.000 km2, kawasan ini terdiri dari 16 kelurahan.
Lagi cari rumah untuk dihuni atau untuk investasi? Simak 100 Rumah Dijual Terpopuler di Indonesia
Tak ada yang menyangka jika kawasan ini kemudian menjadi kawasan hunian yang potensial. Perkembangan kawasan ini sendiri sebenarnya tak lepas dari kontribusi PT Lippo Karawaci Tbk yang merancang konsep terintegrasi antar kota.
Hunian potensial terlebih dahulu dibangun, hal ini yang menyebabkan banyaknya peminat yang kemudian melirik kawasan ini dan menjadikannya tempat tinggal idaman.
Karawaci Dekat Serpong Dan Hanya 47 Menit Ke Jakarta

Kemudahan dan ketepatan waktu dalam menggunakan transportasi yang satu ini tentunya akan memudahkan mobilitas Anda ke Jakarta. (liputan6.com)
Karawaci, Tangerang, Serpong, dan sekitarnya saat ini menjadi kawasan hunian yang banyak dilirik oleh milenial. Para pekerja di kota besar yang kemudian mulai berinvestasi properti menjadikan area kawasan ini incaran yang menarik.
Jarak kawasan ini yang hanya 35 kilometer dari Jakarta, dan bisa ditempuh dalam 47 menit saja membuat kawasan ini seakan tak berjarak. Dengan menggunakan mobil pribadi, Anda dapat melintasi ruas Jalan Tol Tangerang atau Tol JORR Lingkar Luar Barat, dan keluar di pintu tol Karawaci.
Bagi pengguna kendaraan umum, Anda bisa memilih menggunakan bus atau kereta listrik. Ada dua trayek bus Mayasari Bakti yaitu dari Kampung Rambutan – Cimone, dan dari Blok M – Poris (Cimone) Tangerang.
Ada pula bus penghubung, atau Bus Shuttle Lippo Karawaci yang menghubungkan Supermall Lippo Karawaci dengan beberapa mall dan daerah perkantoran di Jakarta seperti FX Senayan, Blok M, Citraland, Sudirman, Mangga Dua dengan tarif Rp 25.000 per orang.
Lalu bagi pengguna kereta listrik, kawasan ini hanya berjarak sekitar 4 kilometer dari Stasiun Tangerang, dan 34 menit dari Stasiun Serpong. Kemudahan dan ketepatan waktu dalam menggunakan transportasi yang satu ini tentunya akan memudahkan mobilitas Anda ke Jakarta.
Karawaci Ramai Karena Potensi Dan Perkembangan Kawasannya

Keberadaan Bandara Soekarno-Hatta menjadikan investasi properti di Tangerang, yang meliputi Karawaci jadi semakin bergejolak. (tangerangonline.id)
Satu-satunya Bandar Udara Internasional di ibukota negeri tercinta ini adalah Bandar Udara Internaasional Soekarno Hatta, yang berada di Tangerang, Banten. Jarak antara bandara dengan kawasan ini hanya 17,9 kilometer, yang mudah ditempuh dengan menggunakan Bus Damri dengan rute Bandara Soetta – Supermall Karawaci.
Keberadaan Bandara Soekarno-Hatta menjadikan investasi properti di Tangerang, yang meliputi kawasan ini jadi semakin bergairah. Melihat lokasi bandar udara di Tangerang, banyak investor yang memindahkan usahanya ke koridor barat Jakarta, yaitu kawasan Tangerang, Karawaci, dan sekitarnya.
Ingin mulai berinvestasi properti namun kesulitan dalam mencari lokasi? Jangan khawatir, baca dulu panduan properti yang mengulas tips menggunakan jasa agen properti.
Bagi investor asing, mobilitas yang efisien melihat di mana lokasi bandara dan lalu lintas Kota Jakarta yang padat, memindahkan usahanya di Tangerang dinilai sangat prospektif. Yang secara otomatis membuat banyak perumahan baru bermunculan di kawasan ini.
Hal ini pula yang membuat pembangunan infrastruktur di kawasan ini meningkat pesat. Yang membuat kawasan ini dinilai sebagai kawasan yang elite dibandingkan dengan Serpong atau wilayah lain di sekitarnya. Sebut saja fasilitas pusat perbelanjaan, pendidikan, perkantoran, dan juga fasilitas olahraga.
Karawaci Jadi Kawasan Hunian Favorit Orang Korea

Resto Korea pun mulai banyak bermunculan di Karawaci, demi mengakomodir kerinduan akan pekerja Korea yang berada di area Karawaci. (IG myeongga_myeonok)
Yang menarik, kawasan ini juga cukup populer di kalangan orang-orang Korea. Sekitar 40% penduduk Lippo Karawaci adalah warga negara Korea. Mereka berada di kawasan ini karena bekerja di perusahaan yang berada di sekitar Tangerang.
Resto Korea pun mulai banyak bermunculan di kawasan ini, demi mengakomodir kerinduan akan pekerja Korea yang berada di area ini. Salah satunya Myeong Ga Myein Ok Korean Restaurant.
Resto ini menyajikan barbecue ala Korea, dengan berbagai pilihan varian daging. Resto ini selalu dipenuhi oleh pengunjung. Saat datang, Anda akan disuguhi Banchan, kudapan pendamping ala Korea.
Variasi menu yang bisa dicicipi di sini cukup beragam. Sekadar ingin mencoba kuliner ala Korea yang biasanya hanya bisa terlihat di drama seri Korea bisa langsung datang ke sini. Yang menjadi favorit adalah Dwae Ji gal Bi dan Sam Gyeop Sal.
Karawaci Punya Fasilitas Pendidikan Unggulan

Pada tahun 1995 semua kegiatan perkuliahan pindah ke UPH Tower yang berada di Karawaci. (id.pinterest.com)
Di era tahun 90-an, mulai terdengar nama Universitas Swasta dengan fasilitas yang setara dengan taraf internasional, yaitu Universitas Pelita Harapan (UPH). UPH pertama dibangun pada tahun 1993.
Dengan luas lahan 10 hektar, kampus ini dilengkapi dengan berbagai fasilitas terbaik. Pada tahun yang sama, Yayasan Pelita Harapan membuka Akademi Pariwisata Pelita Harapan dengan jurusan Manajemen Perhotelan dan Manajemen Usaha Wisata serta Fakultas Ilmu Komunikasi.
Hingga kini jenjang pendidikan yang ada di Sekolah Pelita harapan dimulai dari tingkat dasar yaitu TK hingga SD, kemudian Sekolah Menengah Pertama (kelas 7-10), dan Diploma (kelas 11-12). Sekolah ini menawarkan percampuran antara kurikulum International Baccalaureate dan Cambridge.
Kedua kurikulum ini berfokus kepada penyelidikan dan mempelajari bagaimana untuk belajar (IB) dan tujuan pendidikan yang jelas (Cambridge). Tujuannya agar siswa kuat secara akademis, memiliki wawasan internasional dan mengerti mengenai proses belajar dan memiliki bekal pengetahuan seumur hidup.
Belajar di sini menggunakan bahasa pengantar Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia, dan Mandarin. Ketiga bahasa ini menjadi bahasa yang wajib digunakan di sini. Kini, UPH menjadi salah satu universitas yang menjadi incaran para calon mahasiswa.
Karawaci Dengan 1001 Kulinernya

Beberapa resto lain yang menarik dan menjadi tempat jajan bagi para warga Karawaci ini pun bisa Anda coba. (tripadvisor.com)
Dengan berkembangnya potensi hunian, serta banyaknya perusahaan-perusahaan juga pusat pendidikan yang sangat terkenal, secara otomatis industri kuliner di kawasan ini pun turut berkembang dengan pesat.
Mau punya hunian sekaligus investasi di bawah Rp 500 juta di daerah Karawaci? Cek aneka pilihan huniannya di sini!
Variasi makanan pun sangat beragam. Jika di atas kita sempat membahas resto Korea, masih banyak resto lain yang mengangkat kekayaan kuliner khas negaranya. Sebut saja Taal Indian Restaurant yang menyajikan Chicken Tikka Masala terenak dengan kari ayam yang pekat dan potongan ayam yang lezat.
Atau mau mencicipi mie ala Jepang yang unik di Abura Soba Yamatoten. Dengan menu utama Abura Soba, atau menu lainnya seperti Ontama Soba yang hanya berbeda di tingkat kepedasannya.
Beberapa resto yang wajib dicoba di kawasan ini di antaranya ada Kuliner Nasi Jagal Ibu Zahra yang berisi nasi dan juga daging. Resto ini termasuk resto legendaris, selain lezat harga yang dibandrol pun tergolong murah.
Beberapa resto lain yang menarik dan menjadi tempat jajan bagi para warga kawasan inipun bisa Anda coba. Ada Bhinneka Padang Restaurant, Nasi Campur Ko An, Hello Wagyu, Sajiva Coffee & Ceramics, Warung MixxMaxx, Wakacao, juga Es Krim Om Karawaci.
Karawaci Punya Banyak Tempat Rekreasi

Yang tak kalah menarik adalah Kelenteng Boen San Bio yang terletak di jalan Pasar Baru, Karawaci. (jakarta.panduanwisata.id)
Lippo tengah mengembangkan Millenium Village yang menempati area seluas 75 hektar. Pengembangan ini merupakan bagian dari Lippo Village CBD. Di dalamnya akan dibangun pusat belanja Lippo Grand Mall dan dua menara perkantoran setinggi 75 lantai dan satu menara perkantoran 100 lantai.
Supermall Karawaci sebagai pusat perbelanjaan mewah pertama yang berada di kawasan ini memiliki lebih dari 600 toko. Supermall Karawaci juga merupakan satu-satunya mal di Indonesia yang menghadirkan 3 hypermarket besar dalam satu gedung yaitu Hypermart, Carrefour, dan Foodmart Gourmet.
Dari kawasan ini ternyata dekat dengan Pantai Anyer dan Pantai Carita. Hanya memakan waktu 1 jam 43 menit saja, maka Anda bisa berlibur di pantai yang terletak di kawasan wilayah Tangerang ini.
Ingin punya rumah sendiri? Temukan aneka cerita yang menginspirasi seputar perjuangan wujudkan mimpi punya rumah sendiri hanya di Cerita Rumah.
Tempat wisata lain di kawasan ini pun cukup banyak dan menarik untuk dikunjungi. Ada Telaga Biru Bidadari di Cigaru, dengan warna airnya yang bisa berubah-ubah. Juga ada Danau Kelapa Dua, danau ini terletak di tengah-tengah kawasan bisnis dan perumahan mewah di kawasan ini.
Sebuah bendungan tua peninggalan Jaman Belanda, Bendungan Pintu Air Sepuluh, yang dibuat tahun 1927 pun bisa menjadi wisata sejarah. Bendungan ini masih kokoh dan sangat terawat.
Dan yang juga tak kalah menarik adalah Kelenteng Boen San Bio yang terletak di jalan Pasar Baru. Kelenteng ini masih digunakan sebagai tempat bersembahyang, dikenal juga dengan nama Vihara Nimmala.
Karawaci Dan Hiburan Lain Dalam Radius Kurang Dari 7 Kilometer

Baduy Dalam, Cikesik Village Indonesia, hanya 2,8 km Supermal Karawaci. (sky-adventure.com)
Menghabiskan akhir pekan namun bosan jika di kawasan ini saja? Jangan khawatir, karena berbagai hiburan bisa didapatkan di kawasan lain, dalam jarak tidak lebih dari 7 kilometer saja.
- Summarecon Mal Serpong, hanya 2,8 km dari Supermall Karawaci.
- Baduy Dalam, Cikesik Village Indonesia, hanya 2,8 km Supermal Karawaci.
- Scientia Square Park, hanya 3,4 km dari Supermall Karawaci.
- Jumped, hanya 3,5 km dari Supermall Karawaci.
- Ndeso Adventure Indonesia, hanya 4,3 km dari Supermall Karawaci.
- Upside Down World, hanya 5,3 km dari Supermall Karawaci.
- Mal @ Alam Sutera, hanya 5,3 km dari Supermall Karawaci.
- The Flavor Bliss, hanya 5,3 km dari Supermall Karawaci.
- IKEA Alam Sutera, hanya 6,3 km dari Supermall Karawaci.
Jadi mau cari rumah, ruko, apartemen, atau investasi properti? Pahami potensi wilayahnya mulai dari fasilitas, infrastruktur, hingga pergerakan tren harganya lewat AreaInsider.
Hanya Rumah247.com yang percaya Anda semua bisa punya rumah