Rumah247.com – Promo kemudahan KPR hingga kredit otomotif terus dihadirkan kalangan bank untuk memudahkan masyarakat mengakses pembiayaan sesuai kebutuhannya. Mengoptimalkan momentum ulang tahun, bank ini menawarkan suku bunga KPR ekstra ringan mulai 2,66 persen.
Kalangan perbankan terus mendorong penyaluran produk pembiayaan perumahan (KPR) maupun produk turunannya seperti kredit otomotif dan sepeda motor. Memanfaatkan momentum hari jadi (HUT) ke-66 tahun, Bank BCA kembali menggelar event BCA Expoversary 2023 dengan menghadirkan berbagai promo dan kemudahan.
Menurut Presiden Direktur Bank BCA Jahja Setiatmadja, tahun ini event expoversary kembali dihadirkan secara hybrid dengan kegiatan offline mulai 23 Februari hingga 26 Februari 2023 dan online hingga 26 Februari 2023. Ada banyak promo untuk KPR, kredit kendaraan bermotor (KKB), dan kredit sepeda motor (KSM).
“Perayaan HUT selalu kami jadikan momentum untuk mengapresiasi nasabah dan masyarakat. Selama gelaran ini kami menggandeng 30 developer yang menyajikan 170 proyek hunian di kota-kota besar Indonesia dan tentunya dengan banyak kemudahan yang diberikan,” ujarnya.
Kemudahan tersebut antara lain suku bunga KPR spesial mulai 2,66 persen fixed untuk satu tahun. Kemudian KKV juga dengan bunga spesial 2,66 persen untuk tiga tahun dengan depe 0 persen, dan KSM dengan bunga 5,66 persen. Berbagai kemudahan ini untuk mendorong target penyaluran kredi yang lebih besar lagi pada tahun ini.
Melalui penyelenggaraan BCA Expoversary 2023 ini Bank BCA menargetkan bisa memberikan kontribusi positif bagi penyaluran kredit perusahaan seiring pertumbuhan ekonomi nasional yang semakin baik. Pada penyelenggaraan expo tahun lalu, hingga Desember 2022 portofolio Bank BCA telah tembus hingga Rp108,3 triliun.
Kemudahan lain yang dihadirkan yaitu melalui teknologi digital khususnya aplikasi myBCA yang menjadi aplikasi pelayanan terintegrasi. Bank BCA telah menambahkan sejumlah fitur untuk meningkatkan kenyamanan bertransaksi seperti fitur Bayar dan Isi Ulang, inquiry kartu kredit, tarik dan setor tunai tanpa kartu, hingga login dengan teknologi biometrik.
“MyBCA merupakan digital platform terbaru dari Bank BCA di mana nasabah hanya memerlukan single user ID untuk dapat mengakses seluruh informasi rekening yang dimilikinya. Kami akan terus menghadirkan service untuk memberikan solusi komprehensif layanan perbankan dan inovasi untuk menjawab lifestyle dan tren digital saat ini,” imbuhnya.
Promo kemudahan KPR hingga kredit otomotif terus dihadirkan kalangan bank untuk memudahkan masyarakat mengakses pembiayaan sesuai kebutuhannya. Mengoptimalkan momentum ulang tahun, bank ini menawarkan suku bunga KPR ekstra ringan mulai 2,66 persen