Download Aplikasi Rumah247

Township Barat Jakarta Bisa Pasarkan Hingga Serah Terima Dalam 18 Bulan

Rumah247.com – Progres pengembangan kawasan township yang baik bisa dilakukan dengan serah terima tepat waktu dan tepat kualitas selain diikuti dengan pengembangan berbagai fasilitas pendukung. Pengembangan township yang baik juga bisa menjamin peningkatan value produknya.

Pengembangan proyek properti terlebih berskala kota baru atau township tentunya membutuhkan proses yang baik mulai pemasaran, pembangunan, hingga serah terima (hand over). Proses yang diikuti dengan perkembangan infrastruktur maupun progres pembangunan di site proyek merupakan tahapan penting khususnya bagi konsumen yang sudah mempercayakan dananya untuk membeli.

Komitemen seperti itu yang terus ditunjukan dalam pengembangan township baru di koridor barat Jakarta yaitu Paramount Petals hasil pengembangan Paramount Land. Dikembangkan di atas lahan seluas 400 hektar, Paramount Petals yang berlokasi di Jalan Raya Curug, Tangerang, Banten berhasil menjalani progres yang baik hingga melakukan serah terima perdana.

“Hari ini menjadi milestone penting untuk pengembangan township Paramount Petals. Dipasarkan sejak tahun 2021 lalu kami berhasil memasarkan tiga klaster perumahan sebanyak 1.100 unit dan saat ini berhasil melakukan serah terima perdana untuk klaster pertama sebanyak 447 unit yang akan dilakukan bertahap pada tahun ini,” ujar Norman Daulay, Direktur Paramount Petals.

Selama periode 18 bulan sejak dipasarkan, Paramount Petals telah meluncurkan tiga klaster yaitu Aster, Canna, dan Gardenia selain produk komersial perdana ruko Calico Square yang juga diserap pasar dengan baik (sold out). Progres yang baik ini diikuti dengan pembangunan berbagai fasilitas seperti komersial area, Bethsaida Clinic, hingga kantor Estate Management untuk memberikan pelayanan kepada penghuni.

Terkait Estate Management, telah dilakukan pelatihan untuk SDM di township Gading Serpong yang juga dikembangkan Paramount Land sehingga SDM ini telah siap melayani berbagai kebutuhan warga di Paramount Petals. Secara keseluruhan, konsep pengembangan Paramount Petals akan mengadopsi Gading Serpong.

VP Sales & Marketing Paramount Petals Mario Susanto menambahkan, rumah perdana yang dipasarkan di Paramount Petals ditawarkan mulai harga Rp600 jutaan. Progres selanjutnya ditawarkan konsep rumah mezanin hingga dua lantai yang semuanya bisa diserap dengan baik.

“Sekarang rumah tipe yang sama harganya sudah mencapai Rp1,1 miliar dan itu artinya konsumen yang hari ini mendapatkan unit rumahnya sudah mengalami gain hampir 100 persen hanya dalam waktu kurang dari dua tahun. Value seperti itu yang akan terus kami hadirkan di Paramount Petals,” imbuhnya.

Ke depan, Paramount Petals akan membangun akses tol langsung (direct access) di Km. 26 (tol Jakarta-Merak) yang akan memudahkan akses penghuni untuk masuk ke dalam kawasannya. Fasilitas besar lainnya yang akan dihadirkan yaitu sport club, pasar modern, sekolah, area komersial, dan sebagainya.

Mau membeli apartemen, sebaiknya pahami langkah mengajukan Kredit Pemilikan Apartemen (KPA) lewat video berikut ini.

 

Temukan lebih banyak pilihan rumah terlengkap di Daftar Properti dan Panduan Referensi seputar properti dari Rumah247.com

Hanya Rumah247.com yang percaya Anda semua bisa punya rumah

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Stay Connected

0FansLike
3,912FollowersFollow
0SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles